KETIKA NAIK KERETA
Hayo
siapa yang sering naik kereta? KRL atau Commuter Line? Yang sering naik kereta,
pasti sering dong ngalamin yang namanya desak-desakan atau rebutan kursi untuk
duduk wkwkwk.
Buat
gue pribadi sih yah kalau emang udah niat naik kereta harus siap-siaplah untuk
tidak kebagian tempat untuk duduk kecuali kalau ANDA termasuk salah satu
kriteria kursi prioritas yaitu ibu hamil, lansia, penyandang cacat dan ibu
membawa balita ingat yah BALITA bukan ANAK wkwkwk.
Gue
pribadi sih berpikirnya gini, kalau emang ada tempat untuk gue duduk ya berarti
emang rejeki dah tapi kalau ga dapat yaudah berarti emang bukan rejeki. Jadi ga
usah rebutan masuk kereta KRL cuma buat ngejar dapat tempat duduk. Apalagi sampai
mendahului orang yang akan keluar dari gerbong kereta. Toh kalau rejeki juga
pasti ga kemana kan???
Tapi
kalau ANDA termasuk sebagai salah satu kriteria kursi prioritas yah boleh lah
nyari-nyari tempat duduk bahkan mungkin bisa meminta orang yang bukan prioritas
untuk berdiri, itu sih kalau berani yah wkwkwk. Karena belum tentu setiap orang
mau dan sadar, KOMA kali ah hehehe.
Gue
pribadi sih memprioritaskan ibu hamil, ibu membawa BALITA bukan ANAK dan LANSIA
dengan usia kira-kira 60 tahunan lah. Karena setau gue dikatakan LANSIA itu
adalah usia 60 tahun keatas. Eh iya ada satu lagi penyandang cacat yah. Tapi biasanya
kalau penyandang cacat ini udah langsung diarahkan oleh petugas KRL nya untuk
duduk. Itu sih setau gue yaaaaah.
Seperti tulisan diatas itu adalah pengalaman pribadi gue. Awalnya
gue bingung kenapa ketika dia mengatakan “kursi prioritas” seseorang langsung
bangun berdiri memberi tempat duduknya. Karena yang gue lihat dia itu seorang
wanita muda sendirian dan tidak membawa anak. Tapi gue mikir lagi, apa
jangan-jangan sedang hami muda. Kan wanita yang sedang hamil baru beberapa
minggu memang tidak begitu terlihat. Gue sih pikir positifnya kayak gitu. Wallahua’lam
benar tidaknya. Tetapi setidaknya bisa jadi trik lah supaya orang-orang yang
memang harusnya dapat tempat duduk bisa duduk hehhe.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar